Insight yang menyeluruh di Play
Outline
Saat ini, fitur yang dijelaskan di halaman ini hanya tersedia untuk partner Play tertentu.
## Manfaat dan fitur program untuk insight yang menyeluruh di Play
Insight yang menyeluruh di Play dapat membantu Anda memahami atau memprediksikan distribusi pengguna dan masalah Anda di seluruh ekosistem Google Play. Sebagai partner Play, Anda bisa mendapatkan insight tentang distribusi perangkat dan performa aplikasi di seluruh Google Play.
-Mengidentifikasi pasar dan perangkat yang paling berdampak untuk peluncuran game baru, atau perluasan game yang ada
- Mengambil keputusan berdasarkan data tentang negara dan atribut perangkat seperti versi Android, RAM, sistem di chip, dan lainnya
## Merencanakan kesuksesan di Google Play dengan Jangkauan dan perangkat
Apa konsep jangkauan berkualitas?
Informasi tentang distribusi pengguna dan masalah game dapat membantu Anda mengambil keputusan yang lebih baik tentang spesifikasi perangkat apa yang akan dibuat, wilayah mana yang akan ditargetkan, serta pengujian dan pengoptimalan apa yang akan direncanakan. Jangkauan dan perangkat mengambil data tentang game Anda, pembandingnya, dan Play, lalu menyajikannya dengan cara baru guna membantu Anda menjawab atau memperkirakan jawaban atas pertanyaan tentang jangkauan dan kualitas game Anda.
- Jangkauan: Bisakah pemain mengakses game Anda?
- Kualitas: Apakah pemain merasakan kualitas yang baik saat memainkan game Anda?
Untuk membuka peluang bagi setiap pengguna di Google Play, Anda butuh keduanya: setiap pengguna harus dapat mengakses game Anda, DAN memiliki pengalaman teknis yang baik saat memainkannya. Inilah jangkauan berkualitas yang ideal.
Bagaimana dampak jangkauan berkualitas terhadap kesuksesan game?
Jika Anda memiliki jangkauan berkualitas, pengembangan game, anggaran pemasaran, dan strategi pertumbuhan Anda bisa saling memperkuat, karena Anda mendapatkan pengguna yang bisa merasakan performa baik game Anda, dan strategi engagement serta retensi Anda memiliki ROI yang lebih tinggi bagi pengguna dengan pengalaman yang baik.
Jika jangkauan berkualitas buruk, Anda bisa secara tidak sengaja mendapatkan pengguna yang tidak dapat berinteraksi dengan Anda dan tidak dapat dipertahankan. Pengeluaran untuk mendapatkan pengguna seperti ini kemungkinan akan sia-sia. Namun, masalah yang lebih besar adalah jangkauan berkualitas buruk tersebut menyulitkan Anda mendapatkan pengguna yang bisa merasakan performa baik game Anda, karena Android vitals dan rating pengguna dapat memengaruhi visibilitas dan konversi game Anda di Play Store.
Skenario lain yang perlu diwaspadai adalah jangkauan yang terlewatkan. Tidak seperti jangkauan berkualitas buruk, jangkauan yang terlewatkan mungkin tidak mengganggu kemampuan Anda untuk mendapatkan pengguna yang dapat mengakses dan menikmati game Anda. Namun, hal ini tetap membatasi skala game Anda dan mungkin juga ROI-nya.
Bagaimana cara mencapai jangkauan berkualitas?
Ada tiga jenis keputusan yang menentukan jangkauan berkualitas Anda:
- Perangkat: spesifikasi perangkat yang ingin Anda buat dan targetkan
- Geografi: negara, bahasa, atau pelokalan yang Anda tawarkan
- Pengujian dan pengoptimalan: apa yang Anda rencanakan dan prioritaskan selama pengembangan dan prapeluncuran
Anda mengambil keputusan ini saat mengembangkan dan memublikasikan game untuk pertama kalinya, dan Anda terus mengambil keputusan ini untuk setiap rilis baru selama siklus proses game. Anda juga perlu mempertimbangkan keputusan ini di luar siklus rilis, karena ekosistem Play terus berubah, yang berarti jangkauan berkualitas Anda juga akan berubah dari waktu ke waktu, meskipun Anda tidak melakukan apa pun.
Namun, keputusan ini bisa sangat sulit. Mereka meminta Anda menjawab, atau memperkirakan jawaban atas, dua pertanyaan:
- Di mana pengguna saya?
- Di mana masalah saya?
Pertanyaan tersebut menantang karena skala dan keberagaman pengguna di Google Play, baik secara teknis maupun geografis. Tidak hanya itu, keputusan tersebut dapat dibuat pada waktu berbeda, baik dalam tim bisnis maupun teknis.
Apa saja cara untuk menggunakan insight Jangkauan dan perangkat?
Anda dapat menggunakan ringkasan Jangkauan dan perangkat untuk:
- Menentukan spesifikasi perangkat apa yang akan didukung
- Menemukan peluang pengoptimalan
- Menilai ROI untuk menyelesaikan masalah
- Mempersempit penyebab utama masalah teknis
Apa saja fitur utama yang perlu dipertimbangkan?
- Distribusi dan tren metrik pengguna dan masalah, dimulai dengan basis penginstalan, rasio error, dan rasio ANR (metrik lainnya akan segera hadir)
- Perincian metrik berdasarkan atribut utama, termasuk versi Android, RAM, SoC, versi OpenGL ES, versi Vulkan, dan metrik layar (dengan yang lainnya akan segera hadir)
- Data menyeluruh di Play dan data pembanding sehingga Anda dapat melihat peluang dalam game saat ini, atau bahkan merencanakan game Anda berikutnya
- Pemfilteran tingkat negara untuk perencanaan peluncuran dan perluasan yang lebih tepat
- Ekspor semua data untuk analisis khusus
Ringkasan kualitas aplikasi
Pelajari cara untuk lebih memahami perilaku pengguna, memantau performa teknis, dan memberikan pengalaman dalam aplikasi terbaik untuk pengguna.